Dimusim Hujan Pengguna Jalan Diimbau agar Waspada

10:03
Jakarta - Hujan sedang hingga deras sejak pagi menyambut tahun 2012. Menurut catatan BMKG, bulan ini intensitas curah hujan tinggi di wilayah Jakarta dan sekitarnya. Warga Ibukota diharapkan untuk mewaspadai banjir.

"Januari masuk dalam kategori intensitas tinggi curah hujan," kata Kasubid Informasi Meteorologi BMKG, Hary Tirto Djatmiko, Senin (2/1/2012).

Hary menjelaskan, banjir kemungkinan besar terjadi pada akhir minggu. Hal itu dikarenakan adanya gelombang pasang air laut.

"Karena kebetulan adanya pasang air laut, sehingga potensi genangan dari menengah sampai tinggi sangat mungkin," terangnya.

Untuk tiga hari ke depan, Hari mengatakan, cuaca di Jakarta didominasi curah hujan ringan dan sedang. Banjir akan terjadi jika terjadi hujan berturut-turut dalam waktu tiga hari dengan tingkat lebat.

"Kapan pun (hujan lebat) bisa terjadi. Namun, kita cuma perlu waspada tidak perlu khawatir," tutup Hary.


Bagi para pengguna jalan agar tetap waspada saat berkendara dimusim hujan, perhatikan kesiapan fisik dan kendaraan anda saat melintas di ruas jalan.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »