Hujan Guyur Jakarta, Sejumlah Ruas Jalan Macet

11:34
Jakarta-Pagi ini hujan besar mengguyur sejumlah kawasan di DKI Jakarta, sehingga mengakibatkan sejumlah ruas jalan banjir. Kepadatan lalulintas pun tak terhindarkan pada awal pekan ini.

Seperti kepadatan yang terjadi terjadi di depan Tempat Pemakaman Umum (TPU) Karet Bivak, Tanah Abang, Jalan Salemba Raya-Jalan Kramat Raya, persisnya di Depan Kampus UI Salemba hingga lampu merah pasar arah Pasar Senen. Kemudian di Jalan Gunung Sahari, di bawah jembatan toko  Pasar Senen. Di sini tidak banjir, namun terkendala banyaknya pemotor yang berteduh di bawah jembatan toko.

Dari informasi TMC Polda Metro Jaya, menyebutkan genangan mulai timbul di depan Mangga Dua Square. Genangan setinggi 15 cm ini membuat lalu lintas di daerah itu padat. Genangan lain setinggi 15 cm juga tejadi di depan Alexis.

Genangan air juga terjadi di jalur lambat Pospol Utan Kayu terhambat. Genangan setinggi 20 cm ini membuat lalin padat. Selain itu genangan juga terjadi di bypas Jl DI Panjaitan arah Jatinegara, Jakarta Timur.

Kemudian, di sekitar  PGC Cililitan arah Pasar Kramatjati juga macet akibat adanya genangan setinggi 30 cm. Suasana hampir sama juga terjadi di kawasan Cempaka Mas, Jalan Letjen Suprapto, Jakarta Pusat, yang merupakan langganan banjir meski hujan turun  hanya beberapa jam.

Dan hingga berita ini diturunkan, terpantau hujan masih mengguyur sejumlah wilayah di Jakarta. Dan bagi para pengendara diimbau untuk tetap waspada.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »