Jatuh dari Motor, Tewas Ditabrak Truk

16:25





Bojonegoro  - Kecelakaan karambol di Jalan Raya Bojonegoro-Cepu, Desa Ngulanan Kecamatan Dander, Kabupaten Bojonegoro menewaskan satu korban pengendara sepeda motor, Selasa (30/10/2012) siang.

Kecelakaan bermula, saat korban Fajri Fabiyuba, asal Desa Pacul Permai, Kecamatan/Kabupaten Bojonegoro, yang mengendarai sepeda motor Honda Win 100 nomor polisi S 4851 AS, melaju kencang dari arah timur ke barat.

Namun setelah sampai di tempat kejadian perkara (TKP), Desa Ngulanan, korban menghantam dump truk nomor polisi S 9398 B, yang dikendarai oleh Manab, Warga Desa sekitar, yang sedang mengangkut pedel (tanah urug, red) saat mengambil haluan ke kanan dari arah belakang mengenai pintu sebelah kanan.

Setelah menghantam dump truk tersebut, kemudian korban terpental ke tengah jalan. Bersamaan dengan itu, melaju dari arah barat kendaraan truk nomor polisi S 9940 UJ, yang dikendarai oleh Suryadi, Asal Desa Sugio, Kecamatan/Kabupaten Lamongan yang menghantam tubuh korban hingga terpental dan tewas.

"Sebelumnya dump truk itu di parkir ditepi jalan, kemudian berjalan ke tengah dan langsung disantap pengendara motor dari belakang," kata Suryadi.

Akibat kecelakaan tersebut, korban langsung meninggal dunia di TKP. Petugas kepolisian yang melakukan identifikasi langsung membawa jasad korban ke Kamar Jenazah RSUD Bojonegoro untuk divisum.

Petugas belum menentukan tersangka dalam peristiwa kecelakaan lalu lintas ini. Kedua sopir truk kini masih dilakukan pemeriksaan diKantor Satlantas Polres Bojonegoro.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »