Jalan Kota Manggar Tergenang

18:15
becek_bev.jpg
Belitung - Ruas Jalan Jenderal Sudirman dalam kota Manggar sebagian besar, belum dilengkapi dengan saluran drainase dikanan kiri bahu jalan. Akibatnya saat hujan turun, air menggenangi badan jalan hingga mengganggu arus lalu lintas kendaraan, bahkan air dari ruas jalan melintas memenuhi halaman rumah warga.

Jalan protokol bagian dari wajah kota Manggar, ibu kota Kabupaten Beltim kategori jalan provinsi dan sedang dalam proses, untuk diusulkan menjadi jalan nasional. Karena menghubungkan ke Pelabuhan Manggar maupun Pelabuhan ASDP Manggar.

"Memang sebagian besar belum ada saluran drainase dipinggir jalan ini. Jalan ini merupakan jalan provinsi, jadi kewenangan provinsi," ungkap Sekretaris Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Beltim Ferry Irawan kepada wartawan.

Terpisah, Heriadi dari UPTD DPU Provinsi Bangka Belitung di Belitung mengatakan seharusnya saat pelaksanaan pengerjaan jalan provinsi tersebut, berikut dengan pembuatan saluran drainase disisi kanan kiri jalan. Ia juga mengakui di ruas Jalan Jenderal Sudirman dalam kota Manggar masih belum ada saluran drainase.

Namun ia tidak dapat berkomenter lebih lanjut, langkah dan upaya selanjutnya terhadap pembuatan saluran drainase dari ruas jalan provinsi ini.
"Kalau untuk pembuatan saluran drainase dijalan itu, saya belum bisa berkomentar lebih lanjut," ungkapnya, Selasa (8/1/2013).

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »