Macet di Jalan Raya Bekasi Makin Parah

15:56
Jakarta - Perbaikan jembatan di Jalan Raya Bekasi, Pulogadung, Jakarta Timur, belum juga selesai. Setiap hari, kemacetan panjang semakin menjadi-jadi.

Antrean kendaraan menjadi pemandangan sehari-hari dimulai dari Jalan Perintis Kemerdekaan menuju Bekasi. Atau sebaliknya Jalan Raya Bekasi macet mulai dari Cakung. Macet karena jalan menyempit. Pasalnya yang dari arah Jalan Perintis Kemerdekaan ditutup.

Padahal, jalan ini juga kerap dilintasi kendaraan berat seperti truk gandeng maupun bus AKAP kini. “Jarak 1 km bisa ditempuh 30 menit,” ujar Rukin, warga Rawa Terate, Cakung, Jakarta Timur. “Seharian, nggak pagi maupun malam, termasuk hari libur, juga macet.”

Kepala Suku Dinas Perhubungan Jakarta Timur, Mirza Aryadi Soelarso, mengatakan sudah menerjukan anggotanya untuk mengurai kemacetan. “Jalur alternatif pun sudah kami berikan,” katanya.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »