Patroli Keamanan Polisi Ditingkatkan Pasca Insiden Pembacokan Remaja Di Yogya

11:30


NTMC - Pasca insiden pembacokan di Yogyakarta yang menewaskan seorang remaja (16) di Jalan DI Panjaitan, Mantrijeron, Selasa lalu. Serta adanya kembali kabar pembacokan di Alun-alun Yogya, Personil kepolisian dikerahkan dan meningkatkan pengamanan. Pengamanan yang dilakukan tak luput juga patroli masuk hingga kedaerah pemukiman warga.

Kapolda DIY, Brigjen Pol Prasta Wahyu Hidayat,menuturkan  polisi telah mengantongi identitas pelaku pembacokan di Jalan DI Panjaitan yang menewaskan korbanya. Diketahui pelaku masih dalam keadaan di bawah umur.

Meski masih anak-anak, polisi akan tetap memproses pelaku seusai hukum yang berlaku. Sedangkan, Kabid Humas Polda DIY, AKBP Anny Pudjiastuti mengatakan, Polda dalam kasus ini posisinya mem-back up Polresta Yogyakarta.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »