Unras Ratusan Mahasiswa, Hindari Jalan Salemba

09:47
Jakarta-Ratusan mahasiswa kembali menggelar aksi unjuk rasa di depan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, Salemba, Jakarta Pusat, terkait penolakan kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM). Bagi para pengguna jalan pun diimbau untuk menghindari ruas jalan Salemba.

Para demonstran sebelumnya berkumpul dan berjalan dari gedung Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Jakarta. Setelah sampai di depan kampus FK UI, mereka menggelar aksinya dengan berduduk di bahu jalan sambil mendengarkan orasi.

Sejumlah bendera almamaternya dibentangkan. Dua buah spanduk panjang yang bertuliskan, "Turunkan SBY-Boediono, Tolak Kenaikkan BBM" dan "Turunkan SBY-Boediono Sekarang Juga", dibentangkan.

Para aktivis mahasiswa ini terdiri dari berbagai kampus, baik di Jakarta maupun daerah. Di antaranya Universitas Nasional, Universitas Bung Karno, Universitas Islam Negeri, Universitas Islam Jakarta, Universitas Mpu Tantular, Universitas Muhammadiyah Jakarta, dan Institut Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.

Akibat aksi unjuk rasa ini, arus kendaraan dari arah Matraman maupun Diponegoro menuju Salemba mengalami kemacetan. Bahkan, polisi mengalihkan arus kendaraan melalui jalur bus transjakarta. Meski begitu, tidak ada pengawalan ketat dari pihak kepolisian. Hanya ada beberapa polisi berseragam maupun berpakaian preman yang memantau jalannya aksi ini.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »