JAKARTA - Guna menjaga kelancaran dan keamanan menjelang pelaksanaan SEA Games XXVI 2011 yang akan berlangsung dari 11-25 November 2011, Polda Metro Jaya akan melaksanakan operasi Sikat Jaya.
Operasi yang akan berlangsung selama 30 hari tersebut untuk menekan angka kejahatan jalanan, pencurian dengan kekerasan, pencurian dengan pemberatan, dan sejumlah kejahatan lainnya supaya para peserta SEA Games nanti merasa nyaman dan aman berada di Ibu Kota Jakarta.
"Operasi ini sebagai upaya cipta kondisi menjelang SEA Games," kata Kepala Biro Operasi, Kombes Pol Sujarno di Mapolda Metro Jaya, Jumat (16/9/2011).
Polda Metro Jaya dalam waktu dekat ini akan memberikan paparan di Mabes Polri untuk pelaksanaan operasi tersebut. "Untuk waktu belum ditetapkan, tetapi yang jelas operasi tersebut dilakukan selama 30 hari di bulan Oktober," ungkap Sujarno.