POLDA SUMUT : 71 TEWAS DALAM MUDIK DI SUMUT

15:23
Medan - Kepolisian Daerah Sumatera Utara mencatat jumlah korban tewas dalam kecelakaan lalu lintas dalam arus mudik dan balik Idul Fitri 1432 Hijriah sebanyak 71 orang hingga H+3 Lebaran 2011.

"Jumlah itu hasil pemantauan dan pendataan polisi dalam Operasi Ketupat Toba 2011," kata Kepala Sub Bidang Pengelola Informasi dan Data Bidang Humas Polda Sumut AKBP MP Nainggolan di Medan, Minggu.

Ia mengatakan, petugas posko Lebaran yang berpusat di kantor Direktorat Lalu Lintas Polda Sumut menemukan jumlah korban tewas itu setelah melakukan pemantauan dalam Operasi Ketupat Toba sejak 23 Agustus 2011.

Dalam pemantauan tersebut diketahui telah terjadi 169 peristiwa kecelakaan lalu lintas di Sumut dengan korban jiwa sebanyak 71 orang. Selain menimbulkan korban tewas, peristiwa kecelakaan lalu lintas tersebut juga menyebabkan 118 orang mengalami luka berat dan 199 orang menderita luka ringan.

Jika diperbandingkan dengan periode yang sama tahun 2010, kata dia, jumlah korban tewas tersebut meningkat 26,78 persen, korban luka berat meningkat 78,78 persen, dan korban luka ringan melonjak dratis hingga 158,4 persen.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »