Hasil pantauan hingga hari terakhir musim pulang kampung, suasana Terminal Pulogadung sudah terlihat kembali normal dengan mulai berkurangnya pemudik yang tiba di terminal ini.
Data yang diperoleh dari pihak terminal pada hari Kamis (8/9), sebanyak 24.957 penumpang yang tiba dengan menggunakan 634 bus reguler. Jumlah ini menurun jika dibandingkan jumlah pemudik yang datang pada H+7 Tahun 2010, tercatat sebanyak 37.070 penumpang dengan menggunakan 674 bus.
Pada musim liburan lebaran 2010, sebanyak 14 bus cadangan yang disiagakan terpakai semuanya, namun untuk 2011 bus cadangan tersebut tidak ada yang terpakai satu pun, tambah Nur.
Situasi yang kondusif di terminal tersebut juga didukung dengan sejumlah pasukan gabungan TNI/Polri dengan jumlah mencapai 150 personel, sehingga tidak ada laporan tindakan kriminal di dalam terminal tersebut.
Berdasarkan data akhir pemantauan arus mudik dan arus balik, sebanyak 140.450 penumpang yang tiba di Jakarta melalui terminal bus antarkota Pulogadung dengan menggunakan 5.431 bus, sedangkan untuk jumlah penumpang yang berangkat mencapai 50.512 penumpang dengan menggunakan 2.772 bus.
Jumlah ini menurun jika dibandingkan dengan jumlah keseluruhan pada tahun 2010, dimana sebanyak 194.997 penumpang yang tiba menggunakan 5.477 bus dan 51.363 penumpang yang berangkat dengan menggunakan 3.630 bus.