Truk Terbalik di Tol Jagorawi Arah ke Bogor

01:32

Jakarta-Sebuah kecelakaan tunggal terjadi di ruas Tol Jagorawi arah ke Bogor. Sebuah truk terbalik di ruas tersebut hingga mengakibatkan lalu lintas di ruas tol tersebut sempat mengalami kemacetan panjang. 

"Ada kecelakaan di KM 13, dekat Cibubur, kejadian tadi sekitar pukul 23.49 WIB. Kemacetan saat ini terpantau hampir 1 Km dari lokasi kejadian," ujar petugas Jasa Marga, Dodi, Kamis (2/8/2012). 

Menurut Dodi, saat ini penanganan sudah dilakukan oleh petugas. Namun ia belum bisa memastikan kapan proses evakuasi akan selesai. 

"Kita berusaha secepat mungkin untuk mengevakuasi truk tersebut ke tempat evakuasi," terangnya. 

Hingga saat ini belum diketahui adanya korban maupun penyebab kecelakaan tersebut. 

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »