Acara Car Free Night Diisi Panggung Hiburan

12:12

JAKARTA Car free night yang rencananya dilaksanakan pada malam tahun baru akan diisi dengan acara panggung-panggung hiburan.

Menurut Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo, acara panggung hiburan berupa kesenian bukan diisi oleh pihak sponsor melainkan para siswa-siswa SMA di Jakarta.

"Dana dari sponsor. Sponsornya apa? Ya dari SMA-SMA itu suruh main, Sumbangan dari SMA-SMA yang mengeluarkan keseniannya. Sponsoor. Beda loh" kata Jokowi, usai memperingati Hari Ibu, di Lapangan IRTI Monas, Jakarta Pusat, Rabu (26/12/2012).

Terkait dengan pihak hotel yang keberatan akan rencana tersebut, mantan Wali Kota Solo ini, menyatakan, bahwa car free night digelar untuk masyarakat, sehingga pihak hotel tidak perlu khawatir.

"Ya kan ini untuk masyarakat yang banyak. Masa karena satu atau duà hotel terus kita enggak jadi. Nanti dicarikan solusi untuk mereka," tuturnya

Sebelumnya, Kepala Dinas Perhubungan, Udar Pristono, mengungkapkan bahwa car free night akan berlangsung pada 31 Desember yang dimulai pukul 21.00 WIB sampai dengan pukul 02.00 WIB dini hari.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »