Grand Livina Tabrak Pembatas Jalan di Jakut, 5 Orang Luka Berat

10:52



Jakarta - Minggu (27/1/2013), kecelakaan tunggal terjadi di Jalan Benyamin Sueb, Kemayoran, Jakarta Utara. Sebuah mobil Nissan Grand Livina bernopol B 1840 BKM menabrak pembatas jalan.

Informasi dari petugas piket Polsek Pademangan, Kopral Suandi , "Nissan Grand Livina, tabrak pembatas jalan sama pot tanaman," 

Kecelakaan ini terjadi sekitar pukul 06.30 WIB. Akibat insiden ini penumpang Grand Livina yang berjumlah 5 orang mengalami luka berat dan dievakuasi ke RS Mitra Kemayoran.

"5 orang luka-luka berat. 4 Orang di ICU, 1 sadar," tambah Suandi.

Sementara sejumlah kecelakaan lain juga terjadi di Jakarta. Sekitar pukul 06.00 WIB sebuah taksi Blue Bird menabrak Daihatsu Xenia, di Trafict Ligt Monas, samping Istana Merdeka. 

Di tempat lain di Jalan Benyamin Sueb Kemayoran arah ke Ancol pada pukul 06.40 WIB, sebuah Mercy bernopol B 1213 UAD bertabrakan dengan Toyota Kijang L 1261 RV . Kecelakaan juga menimpa Minibus B 1263 UKC dengan Pick Up B 9779 YJ di dekat Lotte Mart Boulevard Kelapa Gading, Jakarta Utara. 

Saat ini petugas masih di lokasi untuk penanganan lebih lanjut.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »