Medan - Pria tanpa identitas tewas ditabrak kereta api di lintasan kereta api KM 13+700 Pajak Rambe, Lingkungan VI, Kelurahan Martubung, Kecamatan Medan Labuhan, Medan, Sumatera Utara, Rabu (19/06/2013) pagi. Korban tewas dalam kondisi mengenaskan dengan potongan tubuhnya berceceran di sepanjang rel.
Marolot Siregar, saksi mata, mengatakan, peristiwa terjadi sekira pukul 07.15 WIB. Korban berjalan di tengah rel menuju ke arah Medan. Saat itu, dari arah depan korban atau dari arah Medan, melintas KA dengan nomor BB 3027002. Warga sudah memperingatkan korban agar menghindari namun tidak dihiraukan.
Usai menabrak, KA langsung melaju. Sementara itu, warga sekitar tidak ada yang mengenal korban. Petugas Polsekta Medan Labuhan kesulitan mengidentifikasi korban karena tidak ditemukan identitas apa pun di saku celananya. Dibantu warga, petugas mengumpulkan potongan tubuh korban kemudian dibawa ke RSU Pirngadi Medan guna pemeriksaan lebih lanjut.
Marolot Siregar, saksi mata, mengatakan, peristiwa terjadi sekira pukul 07.15 WIB. Korban berjalan di tengah rel menuju ke arah Medan. Saat itu, dari arah depan korban atau dari arah Medan, melintas KA dengan nomor BB 3027002. Warga sudah memperingatkan korban agar menghindari namun tidak dihiraukan.
Usai menabrak, KA langsung melaju. Sementara itu, warga sekitar tidak ada yang mengenal korban. Petugas Polsekta Medan Labuhan kesulitan mengidentifikasi korban karena tidak ditemukan identitas apa pun di saku celananya. Dibantu warga, petugas mengumpulkan potongan tubuh korban kemudian dibawa ke RSU Pirngadi Medan guna pemeriksaan lebih lanjut.