Jalan Lingkar Timur Kota Cianjur menuju Sukabumi Sudah Dapat Digunakan

12:00


Jakarta - Menteri Pekerjaan Umum (PU) Djoko Kirmanto bersama Bupati Cianjur Tjetjep Muchtar Soleh dan Sekda Jawa Barat Wawan Ridwan meresmikan jalan Lingkar Timur Cianjur. Adanya jalan sepanjang 7,65 Km tersebut akan mempersingkat perjalanan dari Kota Cianjur menuju Sukabumi.

“Saya berterimakasih dengan masyarakat disini yang dengan tulus bersedia tanahnya dibebaskan untuk pembangunan jalan,” kata Menteri PU saat meresmikan penggunaan jalan tersebut, kemarin.

Menurutnya, selama ini pembangunan infrstruktur seperti waduk dan jalan sering terhambat akibat sulitnya pembebasan lahan. Padahal keberadaan infrastruktur yang baik bisa mendorong perekonomian suatu daerah.
Pembangunan jalan Lingkar Timur Cianjur sendiri menghabiskan anggaran sebesar Rp 90.981 miliar yang bersumber dari dana APBN dan Loan Internasional Bank of recronstruction and Development (IDRB). Pekerjaan pembangunan dimulai sejak tahun anggaran 2009 dengan kontrak pelaksanaan secara bertahap.

Sementara itu Bupati Cianjur, Tjetjep Muchtar Soleh, mengaku terharu dengan diresmikannya Jalan Lingkar Timur tersebut. Pasalnya pembangunan jalan tersebut sudah diimpikannya sejak 10 tahun lalu.

Dia berharap selesainya pembangunan jalan ini bisa memperlancar hubungan Cianjur dengan Sukabumi sehingga aktifitas ekonomi akan semakin berkembang. Selama ini kelancaran hubungan kedua kota cukup terhambat dengan terbatasnya infrastruktur yang ada.

Selain jalur ini sebenarnya Ttetjep berharap kementerian PU bisa membantu mempercepat pembangunan jalur Jonggol-Cianjur. Sebab jalur yang ada selama ini yang melewati kawasan Puncak lalu lintasnya sudah terlalu padat.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »