Angkutan Terbalik, 16 Pelajar Terluka

16:16

Medan - Sebuah angkutan desa (angdes) yang membawa 16 pelajar SMP dan SMA terbalik di Jl DI Panjaitan Pematangsiantar, Sumut. Akibat kecelakaan itu 4 pelajar menderita luka parah sedang 13 lainnya luka ringan termasuk supir.

Kecelakaan itu, jelas Bripka Jefri Siregar dari Unit Laka Polresta, terjadi sekitar pukul 06.15 WIB, Senin (4/11/2013). Kejadian berawal ketika sopir angdes Simarjarunjung dengan nopol BK 1826 TG, Poslan Gultom (41), berangkat dari kecamatan Sidamanik, Kabupaten Simalungun menuju Pematangsiantar.

Di pertengahan jalan, ban mobil kempes dan Poslan berusaha mengganti ban serep. Sayangnya ban serap juga kempes. "Supir sempat meminjam ban serep angkutan lain," ujar Bripka Jefri Siregar.

Setelah ban serep hasil pinjaman terpasang, para penumpang yang mayoritas para pelajar meminta sopir untuk memacu kendaraan dengan kecepatan tinggi. Alasannya mereka terlambat karena insiden ban kempes angdes tersebut.

"Sopir mengaku, dia berusaha mengelakkan kendaraan di depannya, tapi ada gundukan, sopir tak bisa mengendalikan mobilnya dan terbalik beberapa kali," jelas Jefri.

Saat ini seluruh korban dirawat di RS Harapan Pematangsiantar. Seorang diantaranya Herman Siallagan (14) siswa kelas 3 SMP kaki dan tangannya hancur karena terjepit mobil.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »