Korban Tewas Kecelakaan di Bintaro Bertambah 1 Orang

10:18


Pesanggrahan - Korban tewas akibat tabrakan KRL dengan truk tanki pengangkut BBM bertambah 1 orang yaitu Betty Aryani (56), ia menghembuskan nafas terakhirnya di RS. Fatmawati senin (9/12/2013) malam.

Ia meninggal setelah sebelumnya sempat menjalani perawatan di RS. Fatmawati akibat mengalami luka bakar cukup serius.

Dengan meninggalnya betty maka korban tewas kecelakaan KRL dan truk tangki di bintaro pesanggrahan bertambah menjadi 6 orang. Sebelumnya 5 orang meninggal dunia akibat kecelakaan tersebut.   

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »