Akibat Banjir Rute Busway Dialihkan

11:00
 
Jakarta - Hujan deras yang mengguyur Jakarta dari malam hingga pagi membuat ibukota dikepung banjir. Rute perjalanan bus TransJakarta pun terkena imbasnya.

Menurut keterangan Humas UPT TransJ Sri Ulina Rabu (29/1/2014), sejumlah koridor busway rutenya dialihkan. Ada pula koridor yang berhenti beroperasi yakni: Koridor 3 Kalideres-Harmoni.

Berikut pengalihan rute koridor-koridor busway:

Koridor 1 rute Blok M-Kota pelayanan beroperasi normal

Koridor 2 rute Pulogadung-Harmoni pelayanan beroperasi normal

Koridor 3 rute Kalideres-Harmoni stop operasi

Koridor 4 rute Pulogadung-Dukuh Atas pelayanan beroperasi normal
Koridor 5 rute KP Melayu-Ancol beroperasi dari Kampung Melayu hanya sampai Halte Central Senen dikarenakan di Jembatan Merah ketinggian air mencapai 60 cm

Koridor 6 rute Ragunan-Dukuh Atas pelayanan dilakukan dengan sistem buka tutup dikarenakan di Jalan Warung Jati di jalur reguler ada genangan 30 cm

Koridor 7 rute Kampung Melayu-Kampung Rambutan pelayanan dialihkan dari Kampung Rambutan-traffic light PGC belok kiri melewati Jl. Dewi Sartika masuk jalur kembali di Cawang Otista

Koridor 8 Rute Lebak Bulus Harmoni untuk rute dialihkan dikarenakan di Traffic Light Grend Garden terdapat genangan air dengan ketingian 40-50cm (info dari Sdr. Riswan Pencatat Odometer).
Untuk Rute koridor 8 dialihkan selepas Halte Kebon Jeruk masuk Tol, lalu ke Tomang belok kiri Grogol 1- RS Sumber Waras-Harmoni,
dari arah Harmoni lewat Halte Petojo, Tarakan, Tomang Mandala lanjut masuk Tol keluar Halte Kebon keruk.

Koridor 9 rute Pinang Ranti-Pluit beroperasi dari Pinang Ranti hanya sampai Halte RS Harapan Kita

Koridor 10 rute PGC-Tanjung Priok beroperasi dilakukan sistem buka tutup dikarenakan di Cawang Sutoyo ada genangan air kurang lebih 30 cm sehingga terjadi kepadatan lalu lintas

Koridor 11 rute Kampung Melayu-Pulogebang pelayanan beroperasi normal

Koridor 12 rute Tanjung priok-Pluit beroperasi dari Tanjung Priok sampai Halte Fatahilah dengan sistem buka tutup penjualan tiket

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »