Jakarta - Lomba kreasi generasi muda Indonesia yang bertema "Harapan dan Perubahan" dalam rangka Reformasi Birokrasi Polri yang telah dilaksanakan dari bulan Januari 2014 hingga Maret 2014 ini telah memasuki babak final. Dalam lomba kreasi ini, lomba yang diadakan adalah lomba film pendek tentang kepolisian, dengan tema "Hope & Change".
Apa harapan kita terhadap polisi dan tampilan-tampilan polisi yang kita inginkan. Tentang kisah-kisah heroik sampai kisah-kisah polisi yang dapat menginspirasi seluruh polisi yang ada di Indonesia. Bahkan dapat menjadi inspirasi kita semua.
Sabtu (29/03/2014) bertempat di aula gedung Mutiara STIK-PTIK pagi tadi telah menampilkan 11 nominasi final film pendek yang telah dibuat oleh masyarakat mengenai kepolisian. Dari 11 nominasi ini hanya terpilih 3 juara.
Dengan dihadiri oleh Kadivhumas Mabes Polri Irjen Pol Drs. Ronny Franky Sompie, SH., MH. dan Karopenmas Brigjen Pol Drs. Boy Rafli Amar, serta para undangan lainnya. Kadivhumas Mabes Polri menyampaikan rasa terima kasihnya atas terselenggaranya festival film pendek tentang polisi ini. "Kami mengapresiasi kepada para peserta yang ternyata kebanyakan peserta itu dari para pemuda". ujar Kadivhumas Mabes Polri.
Kadivhumas Mabes Polri juga tidak lupa menyampaikan rasa bangganya kepada siswa-siswi STIK-PTIK angkatan 64 yang telah membuat festival ini sekaligus sebagai kado dari perpisahan mereka selama pendidikan di STIK-PTIK. "Asumsi masyarakat terhadap polisi itu memang harus dituangkan, salah satunya melalui media ini, dan saya sangat bangga kepada adik-adik angkatan 64 yang telah memberikan satu terobosan dengan membuat festival ini", ujar Kadivhumas Mabes Polri Irjen Pol. Drs. Ronny Franky Sompie SH., MH.
Festival film pendek ini dimenangkan oleh film yang berjudul "Mawar 86" sebagai juara ke-1, "Kata Hati" sebagai juara ke-2 dan "Different" sebagai juara ke-3.
Jajang C. Noer sebagai salah satu dewan juri mengatakan "saya berharap kedepannya festival ini bukan hanya tahun ini diadakan, tapi tiap tahun oleh kepolisian, karena banyak unsur positifnya yang dapat diambil dari keseharian anggota polisi yang dituang melalui film pendek ini".