Tim ekspeditor Elshinta Samarinda mencatat minimnya lampu penerangan jalan di berbagai ruas jalan yang akan digunakan sebagai jalur mudik nanti di Kaltim dan Kaltara.
Bagi anda yang akan melakukan mudik dengan melintasi kawasan ini, disarankan untuk melakukan perjalanan pada pagi dan siang hari.
Dari Samarinda hingga wilayah tengah di Kalimantan Timur dan Kalimantan Selatan hingga trans Kalimantan Selatan, kondisi jalan sangat minim lampu penerang. Begitu pula dari Samarinda hingga Kutai Barat, dan Berau hingga Trans Kalimantan dan jalur selatan. .
Kondisi jalan di ruas kawasan tersebut sangat minim penerang, jadi disarankan anda tetap dalam kondisi bugar dalam berkendara. Selain minim penerang, kondisi jalan yang menikung tajam dan menanjak serta menurun membutuhkan kondisi fisik yang kuat dan bugar.