Akhir pekan juga seperti hari-hari biasanya. Kemacetan terjadi dan mungkin bisa lebih parah. Semua orang mengeluarkan kendaraannya untuk berpesiar bersama keluarga. Ada yang mencari tempat makan, tempat hiburan, mal, atau yang lainnya.
Sejumlah ruas tersendat. Penyebabnya karena padatnya arus kendaraan. Berikut sejumlah ruas jalan yang tersendat:
1. Tol Jagorawi arah Cibubur padat sejak pintu tol Taman Mini
2. Arus lalin Lalin Tol TB Simatupang arah Ps Minggu padat merayap
3. Kondisi lalin Tol Tebet arah Tol Cawang terpantau padat
4. Arus lalin Cipete arah TL Cilandak terpantau padat
5. Situasi lalu lintas di KM 44 tol JORR mengarah Cikampek terpantau padat
6. Kondisi lalu lintas keluar Tol Kemayoran arah Ancol terpantau padat
7. Kondisi lalu lintas tol TMII mengarah Bogor terpantau padat.