11 Pamen Polda NTB Dimutasi

15:25

NTMC - Kembali Polda NTB menggelar mutasi jabatan. Kali ini 11 Perwira Menengah dilingkungan Polda NTB dimutasi berdasarkan surat telegram Kapolri Nomor : ST/1883/IX/2014 tanggal 30 september 2014 dan ST/2140/X/2014 tanggal 30 oktober 2014 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan dilingkungan Polri.

Hari ini (17/11) tengah digelar serah terima jabatan yang bertempat di gedung Sasana Dharma Polda NTB sekaligus pengambilan sumpah jabatan yang dipimpin Kapolda NTB Brigjen Pol Drs Srijono MSi.

Berikut nama-nama perwira menengah yang dimutasi :
  1. Kombes Pol Drs. Rise Suntardjo yang sebelumnya menjabat Karo Sarpras Polda NTB, diangkat dalam jabatan baru sebagai Kabagrenmin Baharkam Polri.
  2. Kombes pol Drs. Suryanto yang sebelumnya menjabat Kabagsumda Rorenmin Baharkam Polri, diangkat dalam jabatan baru sebagai Karo Sarpras Polda NTB.
  3. AKBP Yayan Hartadi,SIK yang sebelumnya menjabat Ka SPN Belanting, diangkat dalam jabatan baru sebagai Pamen Polda NTB.
  4. AKBP Kurnianto Purwoko,SH yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Mataram, diangkat dalam jabatan baru sebagai Ka SPN Belanting.
  5. AKBP Bambang Sumitro,SH,SIK,MSi yang sebelumnya menjabat sebagai Ka Subdit Regiden Ditlantas Polda NTB, diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolres Mataram.
  6. AKBP Benny Basir Warmansyah yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Bima Kota, diangkat dalam jabatan baru sebagai Kabid Propam Polda NTB.
  7. AKBP Andi Syahril,SIK,MH yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubdit Gakkum Dit Pol Air Polda NTB, diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolres Bima Kota.
  8. AKBP Dede Alamsyah,SIK yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Lombok Timur, diangkat dalam jabatan baru sebagai Wadir Sabhara Polda Jatim.
  9. AKBP Heri Prihanto,SIK yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubdit III Dit Res Narkoba Polda NTB, diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolres Lombok Timur.
  10. AKBP I Made Sunarta,SE yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Bantaeng Polda Sulsel, diangkat dalam jabatan baru sebagai Wadir Pol Air Polda NTB.
  11. AKBP Ardian Indra Nurinta,SIK yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubdit I Dit Reskrimsus Polda NTB, diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolres Bengkulu Polda Bengkulu. (ntmcpolri.info)

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »