Kapolsek Ciledug, Kompol Imam Sutopo mengatakan, kedua tersangka adalah Supih, 18 tahun dan Samsul Arifin, 18 tahun.
Menurut Kapolsek, aksi pelaku dipergoki korbannya, mereka kedapatan mencuri sepeda motor milik Tasno yang terparkir di samping rumahnya. Mereka sempat berhasil membobol kunci kontak, lalu menuntun sepeda motor tersebut sampai Jalan Raya Ciledug.
“Tak berapa lama, korban mengetahui motornya raib. Dia pun berusaha mencarinya.Ternyata motornya sedang dituntun pelaku,” kata Kapolsek.
Kemudian, korban langsung mengejar pelaku sambil berteriaknya sehingga mengundang perhatian warga setempat. Puluhan warga pun ikut menangkap ke dua pelaku dan menghajarnya hingga babak belur.
Aksi warga baru berhenti setelah petugas patroli Polsek Ciledug yang tak jauh dari lokasi datang mengamankan pelaku.
“Kedua tersangka langsung kami amankan ke Mapolsek. Saat ini, mereka sedang diperiksa untuk pengembangan,” papar Kapolsek.