Ada Truk Mogok, Arus Lalin di KM 3,400 Tol Cikampek-Jakarta Makin Tersendat

07:06



NTMC - Sebuah truk mogok di bahu jalan KM 3, 400 Tol Cikampek arah Halim Jakarta. Mogoknya truk ini menambah jalur yang sebelumnya sudah padat merayap hampir 4 KM.

Menurut petugas Jasa Marga Traffic Center (JMTC), Ema, saat ini petugas sudah ada di lokasi untuk menangani arus yang tersendat.

"Sudah ada petugas sekarang di lokasi," kata Ema saat dikonfirmasi, Jumat (17/4/2015).

Dia mengatakan penyebab mogoknya truk ini belum diketahui. Namun, truk ini bukan menjadi penyebab padatnya jalur tol. 

"Ini memang kebetulan hari kerja dan ada truk mogok. Jadi, tambah padat merayap," sebutnya.

Berdasarkan pantauan Closed-circuit television (CCTV) Jasa Marga, kepadatan mulai dari Bekasi Barat sampai Jati Bening.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »