Lenteng Agung-Pejaten Macet Parah

08:24
Macet Parah, Lenteng Agung-Pejaten Butuh 1 Jam

NTMC - Kemacetan di pagi hari di Jl Raya Lenteng Agung menuju Jakarta memang biasa terjadi. Namun hari ini macet terjadi lebih panjang dan memakan waktu tempuh lebih lama dari biasanya.

Biasa pengendara dengan motor yang biasa menempuh perjalanan dari Depok- Lenteng Agung-Pejaten hanya membutuhkan waktu 30 menit, hari ini lebih dari satu jam baru sampai di Pejaten.

Ekor kemacetan pagi ini Selasa (5/5/2015) pukul 08.30 WIB sudah terlihat di Jl Raya Lenteng Agung tepatnya persis di depan Universitas Pancasila. Biasanya kemacetan terjadi 300 meter selepas Universitas Pancasila dan akan terurai setelah pertigaan Lenteng Agung-Jagakarsa. Pertigaan Lenteng Agung-Jagakarsa merupakan persimpangan jalan dan arus pertemuan kendaraan dari arah Srengseng Sawah. 

Namun ternyata kemacetan masih panjang sampai di depan IISIP lalu terus memanjang ke depan Stasiun Tanjung Barat hingga di bawah fly over Tanjung Barat, tepatnya di penyeberangan rel kereta di depan Universitas Tama Jagakarsa. 

Lepas simpangan kereta, jalan mulai lancar tapi tak lama saat memasuki Jl Raya Ragunan dari arah Pasar Minggu menuju Pejaten jalan kembali macet. Kendaraan hanya bisa dipacu 0-5 km/jam. Tiba di lampu merah perempatan halte TransJ Jati Padang, kendaraan berebut masuk dari arah Ragunan dan Pasar Minggu menuju Pejaten. Macet terus terlihat sampai di lampu merah depan Pejaten Village hingga ke Warung Buncit. 

Selama perjalanan dari Lenteng Agung, Tanjung Barat hingga Pejaten tak tampak kecelakaan satupun.

Share this

Related Posts