NTMC - Seorang ibu rumah tangga (IRT), Aisah (40) tewas tertembak peluru nyasar di Jalan Sahabat RT 06 RW 05, tepatnya dekat pemakaman TPU Kristen, Kamal, Kalideres, Jakarta Barat pagi tadi.
Kabid Humas Polda Metro, Kombes Pol Muhammad Iqbal mengatakan, peristiwa berawal saat Aisah sedang dibonceng oleh menantunya, Ilham sekira pukul 05.30 WIB.
Di perjalanan tiba-tiba ada orang tak dikenal mengunakan motor Ninja dikejar tiga orang menggunakan dua motor matic. Kedua pengendara motor matic tersebut meneriaki maling kepada pengendara motor Ninja.
Lantaran kesal diteriaki maling, pengendara motor Ninja langsung berhenti kemudian menarik pelatuk senjata api yang diarahkan ke tiga orang yang meneriakinya maling. Namun peluru itu meleset dan mengenai Aisah.
"Selanjutnya pelaku berhenti di depan motor korban dan menembak mengenai kepala korban.
Setelah korban tertembak pelaku melarikan diri menggunakan sepeda motor ke arah kampung belakang dan dikejar oleh tiga orang yang meneriakkan maling," ujar Kombes Pol Iqbal Minggu (13/12/2015).