NTMC POLRI - Bertempat di SMA Negeri 1 Kuala Pembuang Kabupaten Seruyan Provinsi Kalteng telah dilaksanakan kegiatan sosialisasi terkait antisipasi dan penanganan paham radikal atau Isis khususnya di Kabupaten Seruyan. Kegiatan dipimpin langsung oleh AKBP Kisnadi, S.Kom selaku Kabag Analis Direktorat Intelkam Polda Kalteng beserta anggotanya dan didampingi Kasat Intelkam Polres Seruyan Iptu Bachtar Rudyansyah, Kamis (21/04/2016) kemarin.
Radikalisme adalah gerakan yang berpandang kaku dan sering menggunakan kekerasan dalam mengajarkan keyakinannya. Terkait itu, perlu adanya peran penting seluruh lapisan masyarakat dan Instansi terkait untuk mengatasi serta menbcegah ini, terutama penekanan dan pemahaman yang benar kepada generasi muda yang sedang mencari jati dirinya, ungkapnya.
Setelah disampaikan materi, kegiatan pun dilanjukan dengan sesi tanya jawab. Antusiasme siswa-siswi yang tinggi terlihat dari pertanyaan yang mereka sampaikan dan salah satunya pertanyaan yang sangat bagus yaitu dari siswa Risaldi.
Setelah disampaikan materi, kegiatan pun dilanjukan dengan sesi tanya jawab. Antusiasme siswa-siswi yang tinggi terlihat dari pertanyaan yang mereka sampaikan dan salah satunya pertanyaan yang sangat bagus yaitu dari siswa Risaldi.
“Ketika kita mengikuti kegiatan suatu kelompok dan menurut kita kegiatan itu tidak benar. Kemudian kita laporkan kepada Polisi, apakah pelapor ini mendapatkan perlindungan dari Polisi pak?,” ucapnya.
AKBP Kisnadi pun menjawab, percayalah yang akan menjaga kita adalah Allah SWT. Polisi adalah salah satu cara yang diberikan oleh Tuhan untuk menciptakan dan menjaga keamanan. Terkait itu, Kepolisian pasti akan melindungi kerahasiaan identitas pelapor dan bahkan melindungi pelapor itu sendiri sesuai ketentuan yang ada.
Diakhir penyampaiannya, “Jangan pernah takut untuk melakukan dan menyampaikan hal yang benar, karena Tuhan selalu menjaga kita. Mari kita bersama-sama mencegah serta memperkuat diri dengan Iman agar tidak terjerumus pada paham yang tidak benar ini” tegasnya.