Polres Probolinggo Bentuk Tim Unit Charlie dan Alpha Urai Kemacetan

13:37


NTMC POLRI - Untuk mengurai kemacetan dan kriminalitas saat mudik 2017, Polres Probolinggo membentuk tim khusus. Tim khusus itu dua unit urai massa dua unit kecil lengkap. Dua unit ini diberi nama Unit Charlie dan Unit Alpha dan akan mobile dengan kendaraan bermotor untuk wilayah barat dan timur.

Sebanyak 275 personel akan diterjunkan dalam Operasi Ramadniya 2017. Terdiri dari pemerintah daerah, TNI, rescue, kesehatan dan elemen masyarakat lainnya. Tim ini terbagi dalam empat pos yakni pos keamanan dan pos pelayanan yang telah disiapkan di beberapa titik rawan kemacetan wilayah Kabupaten Probolinggo.

"Untuk pos keamanan utama diposisikan di ruas jalan yang rawan terjadi kemacetan di perbatasan Kabupaten Probolinggo-Situbondo yakni di kecamatan Paiton dan perbatasan Kabupaten Probolinggo-Lumajang yakni di Kecamatan Leces, satu pos keamanan juga di lokasikan di Ibu kota Kabupaten Probolinggo yakni di Kota Kraksaan," kata Kapolres Probolinggo AKBP Arman Asmara Syarifuddin, Jumat (23/6/2017).

Selain pos keamanan, kata Arman, disiapkan pula pos pelayanan khusus areal wisata yang ditempatkan di areal wisata Pantai Bentar Kecamatan Gending. Selain empat pos tersebut, sebanyak 12 pos pantau yang tersebar di berapa titik rawan lainnya.

"Sebagai back-up untuk atur arus di ruas jalan padat dan rawan macet kami juga telah menyiapkan 2 unit urai massa, 1 unit dari unit Satlantas dan 1 unit lagi dari Satuan Sabhara," tambah Arman.

Sementara untuk menjamin keamanan selama arus mudik dan arus balik, 16 personel juga telah diterjunkan.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »