"Terasa sesak, belum lagi anak-anak sudah pada batuk karena kabut asap, iya makin tebal saja," kata Dona.
Kapolres Bangka Barat AKBP Solihin mengeluarkan himbauan agar pengendara menyalakan lampu kendaraannya selama dalam perjalanan.
"Himbauan saya, masyarakat tidak melakukan pembakaran hutan maupun kebun karena bisa menambah polusi dan kabut asap. Nyalakan lampu kendaraan selama berkendara," imbau Kapolres.
Kendaraan yang melintas di jalan raya utama Kelapa menuju Muntok maupun ke Pangkalpinang, umumnya menyalakan lampu kendaraan.
Sumber: Bangka Pos