"Touring" Klub Motor, Suami Istri Tewas di Pasuruan

12:59
 
KOMPAS — Pasangan suami istri, Deny (30) dan Melisa (30), tewas dalam kecelakaan di ruas jalur Pantura, tepatnya di Jalan Raya Arjosari, Kecamatan Rejoso, Jumat (16/11/2012). Keduanya tengah mengikuti touring rombongan klub motor. Motor gede sport yang dikendarai bertabrakan dengan truk hingga menyebabkan suami istri warga Pluit, Jakarta Utara, itu tewas.

Kepala Pos Lalu Lintas Ngopak Aiptu Sukimin mengatakan, moge Kawasaki sport yang dikendarai oleh Deny dan istrinya tengah dalam perjalanan touring menuju Pulau Bali.

Saat kecelakaan terjadi, kendaraan yang dikendarai berada di tengah jalur. Kemudian, dari arah timur sebuah truk yang tidak diketahui nomor polisinya diduga berjalan terlalu ke kanan sehingga tabrakan pun tak dapat dihindari. Karena kedua kendaraan melaju kencang, Deny tewas di lokasi kejadian.

Sementara istrinya, Melisa, meninggal dunia setelah mendapatkan perawatan di RS Dr R Soedharsono, Kota Pasuruan. Sementara truk yang menabrak melaju kencang dan meninggalkan tempat kejadian perkara.

"Kedua korban diduga tertinggal oleh rombongannya," ujar Sukimin.

Sementara itu, teman-teman korban yang turut dalam rombongan touring telah sampai di wilayah Probolinggo. Mereka berbalik arah ketika mengetahui ada rekannya yang mengalami kecelakaan.

Share this

Related Posts