Pengamanan Natal, Polresta Solo Pasang CCTV di Titik Rawan

10:57

Solo – Sejumlah CCTV dipasang pihak kepolisian di sejumlah tempat rawan, dan beberapa gereja di Solo. Hal ini merupakan upaya untuk menunjang pengamanan perayaan Natal 2013 dan jelang Tahun Baru 2014.

Menurut Kapolresta Solo, AKBP Iriansyah, CCTV dipasang untuk melakukan pengecekan gereja ketika ibadah Natal, dengan tujuan memantau kondisi ibadah di Kota Solo.

“Pengamanan kami lakukan terbuka dan tertutup, yakni dengan patroli dan juga pemasangan CCTV. Kami harapkan dengan pemasangan CCTV tersebut kami bisa memantau kondisi yang terjadi, tanpa mengganggu jalannya peribadatan,” tutur Iriansyah.

Lebih lanjut Kapolres menjelaskan, pihaknya berkoordinasi dengan TNI dan masyarakat untuk bisa menciptakan suasana aman dan nyaman dalam ibadah Natal.

Seperti diberitakan Operasi Lilin 2013 diberlakukan selama 10 hari untuk pangamanan perayaan Natal dan Tahun Baru di Solo. Pengamanan ini melibatkan 1480 personel, dari berbagai pihak, antara lain Polri, TNI, Ormas Keagamaan, dan Pengamanan Partai.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »