Kasubag Humas Polres Kota Bekasi, Kompol Siswo, menjelaskan, kejadian tersebut bermula Muskimim sedang tidur nyenyak bersama istrinya Veronika dan anak-anaknya.
Namun, sang suami mendengar suara yang mencurigakan dimana pintu pagar rumahnya dibuka oleh orang tak dikenal. Kemudian Muskimin terbangun dan melihat dari kaca dan sang istri ikut mengintip aksi perampok tersebut.
Tiba-tiba pelaku menembak kedalam mengenai kaca rumah hingga tembus tembus dan menyerempet leher kiri Muskim. Sedangkan Veronik mengenai leher yang mengakibatkan korban meninggal dunia. Kemudian, kedua pelau tersebut kabur menggunakan sepeda motor mereka.
"Pelaku akan melakukan pencurian motor milik korban yang terparkir di depan rumah kontrakan, namun diketahui oleh korban, sehingga pelaku menembak korban," ungkapnya.
Korban dibawa ke RS Elisabet Bekasi Timur untuk dilakukan visum.
Hingga kini polisi sudah memeriksa sejumlah saksi untuk mengungkap perampokan sadis tersebut.