NTMCPOLRI - Bripka Asep Solihin (34) anggota Unit Lantas Polsek Cinambo yang sedang bertugas mengatur lau lintas kemudian ditabrak oleh Rizal Firdaus pengendara sepeda motor yang melanggar arus lalu lintas di Jalan Soekarno Hatta, tepatnya di putar arah Sampurna Kecamatan Cinambo Kota Bandung, Minggu (7/6/2015) petang, besok siang akan menjalani operasi oleh tim medis RS Al-Islam Bandung.
"Saat ini kondisinya sudah stabil dan sudah dipindahkan dari IGD ke ruang perawatan," ujar Kasubag Humas Polrestabes Bandung, Renny Marthaliana.
Dikatakannya, akibat kejadian tersebut korban (Bripka Asep) menderita luka-luka, yaitu pendarahan di kepala bagian kiri dan patah tulang bahu sebelah kiri.
"Dari laporan yang saya terima terkahir, rencana besok siang pukul 13.00 WIB akan dilakukan tindakan operasi oleh dokter yang menanganinya di RS Al-Islam," katanya.
Menurut Renny, kejadian tersebut sewaktu Brigadir Asep Solihin sedang melaksanakan tugas pelayanan dan pengaturan lalu lintas sore hari di sekitar putar arah Sampurna, kemudian datang dari arah barat ke timur di jalur cepat kendaraan yang sedang melaju kencang dikendarai Rizal.
"Kemudian dari kejauhan korban memberikan arah kepada sang pengendara untuk memutar arah kembali ke arah barat, akan tetapi sang pengendara terus melaju lurus sehingga menabrak anggota lantas dan mengakibatkan terjatuh,"