Polda DIY Lacak Pelaku Penyorotan Laser Strike Ke Arah Pesawat Terbang

18:00

NTMC - Polda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) terus bergerak melacak 'penyorotan' laser ke arah pesawat yang tengah mengudara di langit Yogyakarta.

Polda DIY menurunkan tim khusus memantau dan menyelidiki kasus ini. Selain itu polisi juga bergerak secara persuasif melalui Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas) untuk mensosialisasikan kepada masyarakat agar tak menggunakan sinar laser yang bisa berbahaya bagi penerbangan.

Direskrimum Polda DIY Kombes Pol Hudit Wahyudi menyampaikan "Polda, Polres Sleman, serta (Polres) Bantul telah menurunkan tim untuk memantau dan menyelidiki oknum masyarakat yang diduga menggunakan laser tersebut,"

Gangguan sinar laser strike yang berasal dari daratan yang ditembakkan ke arah pesawat terbang yang melintas dipenerbangan Yogyakarta sebelumnya disampaikan Kadisops Lanud Adisutjipto Kolonel Pnb Bonang Bayuadi.

Secara teknis, hal ini atau laser strike tidak mengganggu atau merusak sistem pesawat terbang. Namun, bisa menjadi sangat berbahaya dan berpotensi menimbulkan insiden penerbangan apabila Sinar laser ditembakkan langsung ke arah pilot.

AirNav Indonesia yang memandu lalu lintas penerbangan di Indonesia menyebut laporan gangguan sinar laser telah terjadi di sejumlah bandara, seperti pada bandara Soekarno-Hatta, di Batam, kemudian sebelumnya di Bali, serta di Yogyakarta.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »