Rembang - Terjadi lagi kecelakaan yang dialami oleh Eko Prihantono. Guru SMPN 1 Rembang, Jawa Tengah, itu menabrak sebuah truk tronton saat tengah belajar menyetir mobil. Ia pun mengalami luka berat dan menjalani perawatan di rumah sakit.
Kejadian bermula saat Eko tengah belajar menyetir mobil bernomor polisi K 8989 DW di jalur Pantura, di Desa Pasar Banggi, Ahad (17/3). Mobil melaju kencang dari arah barat. Namun, mobil mendadak oleng. Eko diduga tak dapat menguasai mobil hingga akhirnya menabrak bagian samping tronton bernomor polisi H 1907 GA dari arah berlawanan.
Menurut saksi, Eko terjepit di dalam mobil. Setelah berhasil dievakuasi, ia langsung dibawa ke rumah sakit. Eko menderita patah tangan, luka parah di bagian wajah, dan kepalanya bocor. Tim medis lantas merujuknya ke rumah sakit di Solo untuk mendapat perawatan intensif.
Kejadian itu pun memacetkan arus lalu lintas di lokasi kejadian. Warga dan plisi menyingkirkan pecahan bangkai mobil yang tercecer.