Beri Pelayanan Prima, Polres Mamasa Deklarasi Anti Pungli, Calo dan Markus

15:53
NTMC POLRI - Jajaran polres Mamasa melaunching pusat pelayanan prima, guna mengantisipasi calo,makelar kasus dan pungli. Launching digelar di mako polres mamasa jl.rantekatoan ,hal ini untuk memberi pelayanan terbaik bagi masyarakat Kab. Mamasa
Sebanyak 6 polsek di area hukum polres mamasa,ikut hadir dalam launching ini. 



KAPOLRES Mamasa Akbp Wishnu Buddhaya,SH SIK, MH mengatakan kegiatan ini bertujuan menanamkan kesadaran kepada jajaran polisi untuk memberikan pelayanan prima. 

Sehingga masyarakat merasa nyaman dan puas jika ada pengurusan berkas dan lain lain.

" ini adalah perintah langsung dari kapolda untuk melaksanakan kegiatan agar masyarakat lebih percaya kepada polisi dengan ditiadakannya calo, makelar kasus, dan pungli. Agar masyarakat mudah mengakses jika ada urusan yang berkaitan dengan kepolisian. ,"kata AKBP Wishnu Buddhaya,SH , SIK, MH.

Ia juga menambahkan jika ada pungli,calo atau oknum polisi yang menjadi makelar kasus langsung saja dilaporkan ke pihak yang berwenang, "kalau perlu laporkan langsung sama saya. Nanti saya sebagai pimpinan langsung membuatkan laporan ke Propam,"tegasnya.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »