Brigadir Polisi Angkatan 2006 Gelar Kegiatan Sosial

09:49
NTMC POLRI - Sejumlah brigadir polisi yang biasa bertugas di lingkungan Polda Metro Jaya menggelar kegiatan sosial dalam rangka satu dekade masa dinas Brigadir Polri angkatan 2006 Gelombang I di institusi Polri.

Salah satu kegiatan sosial yang dilakukan yakni mengunjungi para pejuang perang atau veteran yang ada di DPD Lembaga Veteran Republik Indonesia (LVRI) Jakarta.

Juru bicara Brigadir Polri angkatan 2006 Gelombang I, Brigadir Eka Frestya menuturkan, acara ini dilakukan untuk memberikan apresiasi kepada para veteran RI atas jasa-jasa mereka dalam memperjuangkan kemerdekan Indonesia.

"Hal ini juga untuk lebih mendorong semangat patriotisme kami dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat," ujar Brigadir Eka di Kantor DPD LVRI Jakarta, Jumat (5/8/2016).

Para polisi muda ini juga memberikan bantuan kepada para veteran ini. Selain itu mereka juga meminta doa dari para veteran agar selalu diberikan kesehatan dan semangat dalam bekerja.

"Kami memohon doa dari para sesepuh veteran agar dalam mengemban tugas kami selalu diberikan kemudahan, keselamatan dan semangat yang tidak kunjung padam untuk dapat melanjutkan perjuangan mereka," harap Brigadir Eka.

Selain berbagi kasih dengan para veteran pejuang, para Brigadir polisi ini juga menggelar rangkaian kegiatan sosial seperti aksi donor darah yang telah dilakukan pada Selasa 2 Agustus 2016 lalu di Mapolres Jakarta Selatan.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »