Namun tak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini, hanya saja pengemudi dan Zahra Nur Azizah Kamilah (21), warga Bandung, menderita luka di bagian kening.
Peristiwa ini menambah deretan panjang kasus kecelakaan lalu lintas di ruas tol Purbaleunyi. Dalam sepekan terkahir telah terjadi empat kasus dengan korban tewas sebanyak tujuh orang.
Petugas Patroli Jalan Raya Induk Purbaleunyi, Briptu Jaka Santoso, Jumat (9/9/201), mengungapkan kecelakaan tersebut diduga akibat pecah ban sebelah kiri. Saat melintas di KM 85 yang kondisi jalannya menurun, kendaraan langsung oleng dan terbalik. Posisi akhir kendaraan melintang di row jalan.
“Korban tidak mau dibawa ke rumah sakit, karena merasa luka yang dideritanya tidak parah,” ujar Jaka.
Sebagai himbauan kepada masyarakat yang hendak menggunakan ruas jalan tol diharap memeriksa kembali kondisi kendaraan anda sebelum berangkat, hal ini dikmaksudkan agar dapat meminimalisasi kemungkinan terjadinya kecelakaan di jalan tol.