Peristiwa itu terjadi ketika mobil tangki minyak BL 9021 DB yang dikemudikan Zulkarnain (31), asal Ampeh, Kecamatan Syamtalira Arun, Aceh Utara, melaju dari arah utara menuju selatan di Jalan Darussalam. Kala itu, Daud yang mengendarai sepeda motor Yamaha Jupiter MX BL 6590 NI, jalan beriringan dengan truk tanki.
Saat tiba di lokasi, dari gang samping jalan keluar sebuah sepeda motor yang nomor polisinya tidak diketahui, langsung mengambil jalur paling kanan sehingga hendak menabrak Daud. Melihat sepeda motor yang muncul tiba-tiba itu, mendadak Daud menekan rem sepeda motornya. Akibatnya, dia pun terjatuh.
Dalam posisi terbaring, tanpa sadar kedua kaki Daud menjulur. Akibatnya, kaki dia tergilas ban belakang mobil tanki tersebut hingga remuk. “Warga yang melihat kejadian itu langsung membawa Daud ke Rumah Sakit Kesrem Lhokseumawe,” ujar Kasat Lantas Polres Lhokseumawe, AKP Aji Purwanto, kepada Prohaba, kemarin.
Setelah dirawat beberapa jam, pada Sabtu (19/11), sekira pukul 02.00 WIB, Daud menghembuskan napas terakhir. “Menindaklanjuti perkara ini, sopir truk serta mobil tanki dan sepeda motor milik korban telah kami amankan di Pos lantas,” pungkas Aji Purwanto