NTMC - Terkait aksi pelemparan terhadap SMA Bopkri 1 Yogyakarta yang dilakukan oleh komplotan geng motor yang diduga masih berstatus pelajar pada kamis petang lalu jadi perhatian khusus Polsek Gondokusuman Yogyakarta.
Selain melakukan pelemparan terhadap gedung sekolah, satu mobil Suzuki Swift milik orangtua siswa yang terparkir di dekat tempat kejadian perkara (TKP) turut terkena aksi pengrusakan.
Kapolsek Gondokusuman, Akp Fadli, mengatakan "Kejadian yang terjadi itu pada saat waktu-waktu salat Magrib. Agar tidak terulang kejadian yang sama saat ini kami tingkatkan patroli di jam-jam rawan".
Pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan terhadap aksi yang dilakukan puluhan pelajar tersebut. Kepolisian sedang mengidentifikasi ciri-ciri komplotan tersebut dengan memintai keterangan kepada beberapa saksi kejadian.
Sedangkan barang bukti berupa batu yang digunakan sebagai alat untuk melakukan aksi penyerangan dan pengerusakan telah diamankan pihaknya.