NTMCPOLRI - Peringatan HUT Brimob ke 70 Tahun 2015 berlangsung sederhana dan khidmat. Kegiatan HUT ini bertema, “Melalui Peningkatan Profesionalisme Korbrimob Polri Siap Mengamankan Pilkada 2015” dan berlangsung di lapangan Makosat Brimobda Sulsel Jl. KS. Tubun. Makassar, Sabtu (14/11).
Kapolda Sulsel Irjen Pol Pudji Hartanto, bertindak sebagai Inspektur Upacara dan Komandan Upacara AKBP Katit. S, Kaden A Brimobda Sulsel.
Beberapa pejabat yang menghadiri upacara peringat HUT Brimob ke 70 Tahun 2015 antara lain Gubernur Sulsel, Pangdam VII Wirabuana, Walikota Makassar, Walikota Pare-Pare, Pangkoops AU II, Pangkosek, Wadanlantamal, Ka BNN Sulsel, Para Pejabat Utama dan Kapolres Polda Sulsel, dan beberapa Bupati ,dan Ketua Bahangkari Polda Sulsel.
Upacara dimulai dengan pemeriksaan pasukan oleh Kapolda Sulsel, kemudian sebelum membacakan amanat Kapolri Kapolda Sulsel tak lupa mengucapkan terima kasih kepada seluruh undangan yang menghadiri Acara HUT Brimob ke 70 ini.
Dalam amanat Kapolri Jenderal Polisi Drs. Badroddin Haiti yang dibacakan oleh Kapolda Sulsel, beliau mengucapkan selamat Ulang Tahun Korps Brimob ke 70, para personel Brimob telah menunjukkan dedikasi, keikhlasan, kesetiaan, dan loyalitas serta profesionalisme sehingga mampu mengukir prestasi terutama pada tugas-tugas yang bersifat kontijensi seperti, Konflik Sosial, Kerusuhan massa, pengejaran kelompok teroris, penjinakan bom, penanggulangan bencana alam seperti Kabut asap, banjir, tanah longsor, di beberapa wilayah di Indonesia.
Hal yang paling penting dari tugas kedepan adalah mensukseskan Pengamanan Pilkada Serentak 2015, 9 Desember menndatang, yang memiliki potensi kerawanan atau gangguan pada setiap tahapannya, sebagai penanggung jawab keamanan dalam negeri sesuai UU No.2 Tahun 2002 Pasal 13, tetntunya segenap anggota Polri harus All Out mensukseskan Pilkada 2015.
Lebih lanjut Kapolri menjelaskan bahwa substansi dasar pelaksanaan Tugas Pengamanan Pilkada 2015
Pertama, mewujudkan kantibmas yang kondusif, dengan mengoptimalkan pelaksanaan tugas operasional yang ditunjang bidang pembinaan. Kedua, secara langsung melaksanakan pengamanan, penjagaan, pengawalan dan patroli secara fisik terhadap seluruh tahapan pilkada serentak 2015, sesuai perpu No.2 Tahun2015.
Pertama, mewujudkan kantibmas yang kondusif, dengan mengoptimalkan pelaksanaan tugas operasional yang ditunjang bidang pembinaan. Kedua, secara langsung melaksanakan pengamanan, penjagaan, pengawalan dan patroli secara fisik terhadap seluruh tahapan pilkada serentak 2015, sesuai perpu No.2 Tahun2015.
Korps Brimob harus senantiasa bertugas berlandaskan Motto Pembinaan, “Tiada Hari Tanpa Latihan”. Motto Operasional, “Sekali Melangkah Pantang Menyerah Sekali Tampil Harus Berhasil” dan Motto Pengabdian, “Jiwa Ragaku Demi Kemanuasiaan”.
Pada kesempatan HUT Brimob ke 70, Ka Korbrimob Polri Irjen Pol Robi Kaligis juga memberikan Penganugerahan Warga kehormatan Brimob kepada Gubernur Sulawesi Selatan DR.Ir.H.Syahrul Yasin Limpo, M.Si, dan Walikota Makassar Ir. Ramdhan Pomanto karena dengan perhatian dan peran mereka dalam memajukan Korps Brimob di Sulsel.
Selain itu Kapolri juga memberikan Penghargaan kepada dua koran terbesar di Makassar dan Indonesia Timur yaitu Harian Fajar dan Tribun Timur, pemberian penghargaan Kapolri diserahkan langsung oleh Kapolda Sulsel Irjen Pol Pudji Hartanto ke Direktur Fajar Group Agussalim Alwi Hamu dan Direktur Harian Tribun Timur Maddo Pamusu. Di lapangan Makosat Brimob.
Polda Sulsel pada hari peringatan HUT Brimob ke 70, juga mendapat kado Istimewa, yaitu pemberian Penghargaan Rekor Muri, Kepolisian sebagai pelaksanan Inspektur Upacara terbanyak di sekolah-sekolah dan dilakukan secara serentak di 2.027 Sekolah. Rekor Muri No. 7.183/X/2015 ini berhasil diperoleh atas prakarsa Bapak Kapolda Sulsel Irjen Pol Pudji Hartanto. Menurut perwakilan Muri Indonesia, tujuan pelaksanaan giat tersebut sangat tepat yaitu memberi edukasi di bidang lalu lintas untuk senantiasa tertib, dan menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas.
Gubernur Sulsel, juga mengatakan, ”Cuaca yang sejuk di hari HUT Brimob ini boleh jadi menjadi tanda kesuksesan tugas-tugas Brimob kedepan, beliau juga berkata, “saya senang dengan penghargaan ini, saya merasa bangga dengan mengenakan pakaian brimob ini, serasa lebih muda 20 tahun” Ujar Beliau.
Pangdam VII Wirabuana juga berkesampatan memberi arahan, “ Kita sebagai prajurit TNI dan Polri harus menunjukkan kekompakan kepada rakyat, tidak boleh ada konflik, karena itu melukai hati rakyat,” tegas Mayor Jenderal TNI Agus Surya Bakti.