Triplek Tumpah Tutup Jalan, Lalu-lintas Jalan Panjang Jakarta Barat Macet

08:24
13495211_1229563267084156_7742316668025883082_n
NTMC POLRI - Sebuah truk mengalami kecelakaan hingga menumpahkan muatan tripleknya di Jalan Panjang, Jakarta Barat. Lalu lintas di sekitar lokasi menjadi macet sepanjang 1 kilometer.

Terpantau di lokasi dari arah Jalan Daan Mogot menuju Meruya Ilir, Selasa (28/6/2016) pukul 07.45 WIB, lalu mulai tersendat di titik Shelter Busway Duri Kepa. Selepas itu, kondisi lalu lintas macet 1 kilometer.

Ternyata, ada sebuah truk besar yang mengalami tumpah muatan di Jalan Panjang, di posisi jalan yang agak menanjak. Muatan berupa triplek-triplek itu menutup jalanan. Sekitar tujuh orang personel polisi mengatur lalu lintas mengalihkan arah ke Kembangan, Jakarta Barat.

Terlihat terpal yang menutupi masih melintang juga di atas triplek-triplek yang tumpah itu. Namun triplek-triplek itu terlihat mulai dievakuasi dari jalanan.

Belum diketahui penyebab kecelakaan truk kontainer itu. Belum diketahui pula apakah ada korban jiwa akibat kecelakaan itu.

Saksi mata bernama Tommy menginformasikan truk itu terguling di Jalan Panjang menutupi hampir 1 ruas jalan menjelang layang ke arah Kebon Jeruk. Imbasnya, lalu lintas dari arah Rumah Sakit Kedoya terhenti total menjelang jalan layang. Dia menyebut, kendaraan tidak dapat melintas, macet menjalar sampai ke jalanan sekitarnya. Namun petugas sudah menangani situasi.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »