Jalan Kolonel Sugiyono Ditutup Unuk Laksanakan HBKB

12:51
JAKARTA - Penutupan Jalan Kolonel Sugiyono sepanjang 2,5 kilometer dari simpang empat Radin Inten hingga jalan layang Pondok Bambu berlangsung pukul 06.00 WIB sampai pukul 12.00 WIB. Hal tersebut berkaitan dengan hari bebas kendaraan bermotor, Minggu (5/2/2012).

Jalan Kolonel Sugiyono

Selama penutupan, jalan itu hanya bisa dilalui oleh pejalan kaki dan pengendara sepeda. Selain itu, jalan juga dipakai untuk bermain sepak bola terutama oleh warga Duren Sawit.

Namun, akibat penutupan itu, kendaraan dialihkan ke jalan inspeksi kanal banjir timur. Kemacetan tidak terhindari sehingga dikeluhkan oleh pengendara mobil dan sepeda motor.

Adapun tujuan Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Timur melaksanakan HBKB untuk memberikan kesempatan pada warga beraktivitas olahraga di jalan yang ditutup.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »