BANYUWANGI - Indonesia Fery cabang Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan (ASDP) Pelabuhan Ketapang telah menyiapkan 31 armada kapalnya untuk melayani penyeberangan Jawa-Bali. Puluhan kapan tersebut disiapkan untuk mengantisipasi melonjaknya penumpang saat liburan sekolah tiba.
Berdasarkan data dari pihak ASDP Pelabuhan Ketapang, aktifitas peningkatan arus liburan sekolah terjadi mulai Sabtu (23/6) malam. Lonjakan arus liburan perharinya sejak Sabtu mencapai 15 persen dari hari biasanya. Pelabuhan Ketapang sampai saat ini didominasi bus pariwisata yang mengangkut pelajar.
Selain bus pariwisata juga terlihat kendaraan pribadi berplat nomor luar Banyuwangi. Mereka mau menyeberang ke Bali juga untuk liburan sekolah.
Sementara itu untuk arus liburan sekolah dari arah Bali menuju Jawa tidak terlihat padat.
Sumber : Metrotvnews.com