Evaluasi Pam Lebaran 2012 Melalui Vicon

11:00

Mudik lebaran 2012 telah usai, Korlantas Mabes Polri melakukan evaluasi pelaksanaan operasi ketupat 2012. Materi yang dijadikan evaluasi meliputi pelaksanaan Sosialisasi, pengaturan maupun penindakan kepada pemudik hingga koordinasi dengan para stake holder.

Rapat evaluasi yang dipimpin Kakorlantas Mabes Polri Irjen Pol Pudji Hartanto dan juga Plh Direktur Utama Jasa Raharja H Budi Setyarso ini melibatkan Direktorat Lalu Lintas dan Cabang Jasa Raharja seluruh Indonesia melalui video converence.

Dalam kesempatan ini, Kakorlantas menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh anggota POLRI yang telah mendedikasikan seluruh waktu, tenaga dan pikiran serta berbagai inovasi guna suksesnya Pengamanan Lebaran Tahun 2012.

Lebih dalam, kakorlantas juga membahas adanya peningkatan jumlah korban kecelakaan lalu lintas sebesar 15 persen dari tahun sebelumnya. Adapun jumlah kecelakaan lalu lintas tahun ini mencapai 5.233 kasus atau meningkat sekitar 10 persen. Dari jumlah itu, sekitar 69,5 persen kecelakaan didominasi sepeda motor.

Bertolak dari hal ini Kakorlantas memerintahkan kepada seluruh Dirlantas khususnya Polda yang melaksanakan mudik bersama agar melakukan pencegahaan dengan intensif dan sistematis dimana nantinya angka pelanggaran dan kecelakaan dapat ditekan. Kedepannya, ketika pelaksanaan mudik, pelanggaran–pelanggaran yang dapat mengakibatkan kecelakaan khususnya pengendara sepeda motor agar langsung ditindak tegas.

"Kita bersama–sama berkomitmen untuk pelanggaran –pelanggaran yang kasat mata dan dapat mengindikasikan rawan kecelakaan agar dilakukan penindakan," ujar Kakorlantas Irjen Pol Puji Hartanto.MM.

"Awal mula terjadinya kecelakaan lalu lintas adalah dari adanya pelanggaran," sambungnya.
Selanjutnya kakorlantas juga menginstruksikan agar seluruh Direktorat lalu lintas selalu bersinergi secara aktif dengan Jasa Raharja dan stake holder lainnya dalam menekan angka dan jumlah korban kecelakaan. Tak lupa, Kakorlantas juga menyampaikan terima kasih kepada Plh Dirut Jasa Raharja  yang telah mendukung kegiatan Polri khususnya Korps Lalu Lintas.

Senada dengan Kakorlantas,  Plh Direktur Utama Jasa Raharja H Budi Setyarso mengatakan dirinya dan jajarannya akan selalu bersinergi dengan Polri sebagai mitra kerja utama dalam turut serta melakukan pencegahan dan penanggulangan kecelakaan lalu lintas baik berupa sarana maupun prasarana lalu lintas.
Diakhir acara, Kakorlantas Pudji menyampaikan juga dalam rangka Hari Ulang Tahun Lalu Lintas ke 57 pada tanggal 22 september 2012 maka Kakorlantas akan melaunching slogan lalu lintas melalui massa media maupun billboard yang bertuliskan “Jadilah pelopor keselamatan berlalu lintas dan budayakan keselamatan sebagai kebutuhan” karena polisi lalu lintas merupakan etalase kepolisian Republik Indonesia dan juga ditanamkan budaya "no pungli, No komplain".

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »