"Kita dapat informasi ada perlombaan panjat pinang jadi lalu lintasnya macet," kata Briptu Wimbo, petugas TMC Polda Metro Jaya, Minggu (9/9/2012) pukul 13.30 WIB.
Namun Wimbo mengaku tidak mengetahui mengapa ada lomba panjat pinang digelar di kawasan itu pada bulan September ini. "Kalau itu saya tidak tahu alasannya," katanya.
Perlombaan panjat pinang di kawasan Kalimalang memang rutin digelar untuk memperingati hari kemerdekaan yang jatuh pada tanggal 17 Agustus.
Warga sekitar biasanya berkerumun di sekitar Kalimalang untuk memperebutkan berbagai hadiah yang dipasang di atas pohon pinang. Biasanya pohon pinang ini dipasang miring ke arah Kalimalang, sehingga jika ada peserta yang jatuh maka akan tercebur ke dalam kali.