Wakapolri Perintah Seluruh Polda Laksanakan Deklarasi Ini

14:59

Jakarta – Korlantas Mabes Polri menggelar deklarasi kampanye keselamatan berlalu lintas secara serentak di seluruh wilayah Indonesia, Kamis (21/3). Acara dipimpin oleh Wakapolri Komjen Pol Nanan Sukarna di Gedung NTMC Polri Jl. MT Haryono Jaksel dan langsung dirilai ke seluruh Polda-Polda di Indonesia.

Dalam sambutannya Nanan mengatakan deklarasi ini merupakan awal dari aksi kampanye, penyuluhan dan bimbingan bagi masyarakat terkait keselamatan berlalulintas. ”Pencegahan keselamatan berlalu lintas harus didukung oleh semua kalangan. Maka dari itu semuanya harus ikut serta dalam hal keselamatan berlalulintas,” jelas Komjen Nanan.


Acara deklarasi, juga didukung oleh Ikatan Motor Indonesia (IMI), FIA Action for Road Safety. Selain itu juga disiarkan secara langsung ke seluruh 31 Polda yang ada di seluruh Indonesia.

“Kami selalu mengingatkan kepada seluruh anggotanya agar selalu tegas dalam mencegah keselamatan berlalu lintas, kalau ditanya siapakah kita? Maka jawabannya adalah saya adalah pelopor keselamatan berlalu lintas dan terus tindak dengan tegas untuk yang melanggar,” ungkapnya.

Dalam deklarasi tersebut, Komjen Pol Nanan juga memberikan sepuluh poin penting dalam keselamatan berlalu lintas, diantaranya: 
  1. Memakai Sabuk Pengaman
  2. Mematuhi Peraturan Lalu Lintas
  3. Mematuhi Batas Kecepatan
  4. Memeriksa Ban
  5. Memperhatikan Kebugaran
  6. Melindungi Anak-anak di Belakang
  7. Selalu Siaga Saat Mengemudi
  8. Berhenti Saat Merasa Lelah
  9. Memakai Helm Saat Bermotor/Bersepeda
  10. Berperilaku Santun di Jalan
Dari sepuluh poin tersebut, Komjen Pol Nanan berharap agar semua jajaran Kepolisian Lalulintas dari semua Polda di Indonesia dapat lebih berperan penting dalam mengkampanyekan keselamatan berlalulintas. "Dengan adanya deklarasi ini saya mewakili Kapolri memberi perintah agar semua Polda menjalankan ini." Tambah Komjen Pol Nanan.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »