Peringati Hari Anak Internasional, Demonstrasi di Bunderan HI Berlangsung Tertib

10:57
NTMC - International Labour Organization (ILO) menggelar aksi unjuk rasa di Bundaran HI, Jakarta Pusat. Mereka memperingati hari menentang pekerja anak internasional yang jatuh 12 Juni, Rabu (12/6/2013).

Ratusan massa melakukan aksi demo dengan membentangkan spanduk bertuliskan 'Pekerja Anak Berhak Atas Pendidikan'. Para demonstran menyayikan Indonesia Raya. Mereka juga melepas merpati ke udara.

Peserta aksi unjuk rasa ini kompak mengenakan kaos berkerah dengan warna putih. Aksi demo ini berlangsung tertib, sehingga arus lalu-lintas yang jadi langganan jalur pekerja berjalan normal. Sekitar 25 petugas kepolisian berseragam berjaga-jaga.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »