Perbaikan Tanggul Ditarget Selesai 2012

13:12
JAKARTA – Rob masih terus menjadi ancaman bagi warga yang bertempat tinggal di kawasan utara Jakarta. Terkait belum tuntasnya pembangunan dan peninggian tanggul di sepanjang kawasan tersebut. Pemprov DKI kebud penyelesaian proyek tersebut pada 2012.

“Tahun 2012 kita akan tuntaskan pembangunan dan peninggian tanggul di Jakarta. Yang bocor-bocor kita betulkan. Pokoknya tahun depan kita akan benahi tanggul-tanggulnya. Diharapkan semuanya dapat selesai pada tahun depan, sehingga kawasan utara Jakarta aman dari rob,” tegas Wakil Kepala Dinas PU DKI Jakarta, Novizal, Selasa (29/11).

Kendati demikian diungkapkan Novizal, tidak seluruh pengerjaan tanggul dibiayai oleh Pemprov DKI. Melainkan juga melibatkan pihak swasta. Dengan rincian dari total panjang pantai utara 32 kilometer, hanya delapan kilometer yang akan dibiayai pemerintah.

Sedangkan sisanya 24 kilometer menjadi tanggung jawab swasta. “Dari delapan kilometer yang menjadi tanggung jawab kami, 90 persen telah rampung. Dan sisanya, kami optimisi tahun depan dapat tuntas,” tegas Novizal.

Namun untuk merealisasikan hal, diakuinya bukan suatu hal yang mudah. Terutama terkait persediaan lahan yang disekitar kawasan pesisir. Seperti di Marunda, Jakarta Utara yang tanggulnya belum terbangun karena kendala pembebasan lahan. Serta peninggian tanggul di Muara Baru setinggi 50 sentimeter.

Lebih lanjut Novizal menyatakan bahawa peninggian tanggul memang merupakan langkah paling efektif mengurangi potensi rob. Meski diakui hal itu tidak bersifat permanen. Mengingat daya tahan tanggul hanya berdurasi 5 hingga 10 tahun. “Tapi setidaknya tanggul ini mampu menjadi penahan sambil menunggu dimulainya pembangunan bendungan raksasa yang tengah direncanakan Pemprov DKI saat ini.”

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »