Banjir 30 Cm Masih Genangi Pademangan

15:34
Jakarta - Berbagai upaya telah dilakukan untuk mengoperasikan kembali pompa Ancol agar banjir di Pademangan surut. Namun masih ada genangan air berwarna hitam pekat dan berbau tak sedap setinggi 30 cm menutupi rumah warga di Pademangan Barat, Jakarta Utara.

"Masih banjir sekitar 30 cm di depan rumah. Semakin hitam dan baunya sangat mengganggu," kata warga Pademangan Barat bernama Hanisa, Minggu (16/6/2013).

Hanisa menuturkan banjir telah merendam permukiman warga sejak Jumat (7/6) hingga hari ini. Sejumlah warga yang mencari nafkah dengan berdagang pun menderita kerugian hingga jutaan rupiah.

"Ada yang dagang nasi goreng sejak banjir nggak bisa dagang. Pemilik warung juga nggak bisa dagang. Untuk belanja kebutuhan sehari-hari juga susah. Secara ekonomi kita mengalami kerugian," ujar Hanisa.

Hanisa menyayangkan penanganan pemerintah provinsi yang dinilainya agak lambat. Ia mengharapkan penanganan banjir di Pademangan dapat dipercepat karena mulai bertambahnya korban banjir yang mengeluhkan sejumlah penyakit seperti gatal-gatal dan demam.

"Kita cuma minta dipercepat surutnya. Sudah mulai banyak yang mengeluh gatal-gatal dan demam karena tiap hari harus jalan kaki di air kotor itu," tutup Hanisa.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »